Nasib Penanganan Perubahan Iklim Global Tanpa AS

Upaya penanganan krisis iklim dunia dipastikan tetap berlanjut tanpa AS. Selain menarik komitmen pendanaan, AS juga bakal membendung penutupan PLTU batu bara.

Bisnis.com, JAKARTA — Dunia perlu bersiap melawan perubahan iklim tanpa campur tangan Amerika Serikat, satu dari dua penyumbang polusi teratas dunia. Pemerintahan Donald Trump telah menarik miliaran dolar yang dijanjikan untuk inisiatif yang mendanai transisi hijau.

Minggu ini, Afrika Selatan mengatakan AS telah menarik diri dari pakta transisi batu bara yang telah dikomitmenkan sebesar US$1 miliar. Pada Januari 2025, Washington membatalkan komitmen US$4 miliar untuk Green Climate Fund, pendanaan hijau terbesar dunia.

Bisnis Indonesia Premium Terbaru